Macam-Macam Media Promosi Dalam Pemasaran Produk

Tips dan Peluang Usaha – Macam-Macam Media Promosi Untuk Memasarkan Produk Anda.

Apa saja macam-macam media promosi? Media promosi merupakan sarana yang digunakan untuk menyampaikan informasi atau pesan mengenai suatu produk yang akan ditawarkan kepada masyarakat. Saat ini, ada banyak media promosi yang bisa Anda gunakan untuk mempromosikan produk.

Baca juga: contoh desain kemasan keripik

5 Macam-Macam Media Promosi Paling Umum

Jika Anda memiliki usaha yang mengharuskan melakukan promosi, Anda dapat menggunakan salah satu dari beberapa macam media promosi di bawah ini.

Media internet

Media promosi terkinin yang bisa Anda gunakan adalah dengan menggunakan media internet. Untuk melakukan promosi menggunakan media ini, Anda bisa menggunakan media sosial seperti website, WA, BBM, Facebook maupun Instagram.

Untuk melakukannya cukup mudah, Anda hanya perlu memposting foto produk yang akan anda pasarkan di website ataupun media sosial lainnya. cara melakukan promosi dengan menggunakan media internet cukup mudah dan Anda tidak perlu membutuhkan biaya yang mahal.

Brosur

Media promosi yang pertama adalah brosur. Brosur dicetak dalam jumlah banyak dan dengan kualitas yang bagus. Selain itu, brosur juga bisa diterbitkan secara tidak berkala pada kesempatan tertentu jika dibutuhkan.

Sebagai contoh apabila mengadakan suatu event tertentu, maka media promosi yang paling praktis untuk menarik masyarakat adalah menggunakan brosur. Brosur yang terdiri dari lembaran satu muka ataupun bolak balik dan memiliki lipatan, biasa disebut dengan leaflet.

Poster

Poster merupakan salah satu sarana yang digunakan untk melakukan promosi yang paling umum digunakan dan banyak dijumpai di tempat-tempat umum yang strategis. Dengan ukuran yang relative besar, poster sangat berpotensi menarik perhatian pembaca yang mengarah pada pesan merek. Agar lebih banyak dilihat, poster harus didesain semenarik mungkin.

Baca juga tentang Eva Mulia.

Banner

Banner biasanya dicetak dalam ukuran yang besar dan dipasang pada tempat-tempat yang mudah dilihat orang. Bentuk dan teknik pemasangan banner juga bervariasi. Agar mudah dipindahkan, biasanya banner dipasang pada rangka yang berbentuk X. Banner ini dikenal dengan istilah X-banner.

Televisi

Televisi adalah sarana untuk melakukan promosi yang paling banyak menarik banyak pelanggan. Media promosi yang satu ini bisa menampung banyak iklan.

Namun, karena pembuatan iklan di televisi membutuhkan banyak waktu maka biaya untuk melakukan promosi di televisi juga sangat mahal. Selain itu, durasi iklannya juga maksimal hanya 1 menit, hal itu dikarenakan karena pengiklanannya harus bergantian dengan iklan-iklan yang lain.

Baca juga: kemasan keripik singkong unik

Merchandise

Selain media promosi yang sudah disebutkan di atas, masih banyak lagi sebenarnya media yang dapat digunakan untuk memasarkan produk. Kreativitas dan ketepatan segmen pasar menjadi kuncinya. Berikut ini berbagai promotion item yang juga lazim digunakan sebagai merchandise:

  • calendar
  • mug
  • topi
  • gantungan kunci
  • mousepad / tatakan mouse
  • buku / notes / agenda
  • bolpoin / alat tulis lainnya
  • payung
  • goody bag
  • tote bag
  • bantal
  • flash disk USB
  • t-shirt / polo shirt
  • magnet kulkas
  • botol minum / tumbler
  • gelang / kalung dll
  • sticker

Dari macam-macam media promosi di atas, manakah media yang sering Anda gunakan? Sebelum melakukan promosi, akan lebih baik jika Anda memperhitungkan budget yang dimiliki agar tidak terjadi pembengkakan dana dan tidak merugikan Anda sendiri. Baca juga tentang manfaat media sosial.

Bagi Anda para UMKM yang ingin menambah keilmuan tentang dunia bisnis dan kewirausahaan maupun ekonomi kreatif, dapat mengikuti webinar yang diadakan oleh Karya Kreatif Jawa Barat (KKJ), suatu event tahunan yang diselenggarakan atas kerjasama dan sinergi dari Pemerintah Provinsi Jawa Barat, Bank Indonesia Jawa Barat, Dekranasda Jawa Barat, Otoritas Jasa Keuangan, dan Perbankan dengan mengunjungi halaman berikut ini.

https://karyakreatifjawabarat.com/

Cris Putradi

<a href="https://tourtoba.com/">tourtoba.com</a> Ι <a href="https://kargoku.id/">kargoku.id</a> Ι <a href="http://www.kargoku.com/">kargoku.com</a> Ι <a href="https://matajurnal.com/">matajurnal.com</a> Ι <a href="https://beritagosip.com/">beritagosip.com</a> Ι

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Next Post

Distribusi: Pengertian, Fungsi Dan Tujuan

Fri Jun 18 , 2021
mgt-logistik.com – Distribusi: Pengertian, Fungsi dan Tujuan – Distribusi adalah hal yang sangat mudah dijumpai dalam kehidupan sehari-hari. Dimana dengan distribusi yang baik dan tepat, produk atau jasa dapat dijangkau oleh konsumennya. Kegiatan distribusi juga sangat penting dalam menjaga ketersediaan barang di suatu wilayah agar tidak terjadi kelangkaan dan kenaikan […]
Distribusi: Pengertian Fungsi Dan Tujuan

You May Like