Apa itu Perusahaan Manufaktur Serta Contohnya

Logistik – Definisi Perusahaan Manufaktur dan Contoh Manufaktur

Apa itu Perusahaan Manufaktur Serta Contohnya – Definisi Perusahaan Manufaktur dan Contoh Manufaktur – Mgt Logistik 

Artikel mgt-logistik kali ini akan mengulas tentang definisi atau pengertian perusahaan manufaktur dan contoh manufaktur.

Menurut catatan WorldBank pada tahun 2014, Indonesia berada di Top 20 negara dengan manufacturing terbanyak di dunia, tepatnya urutan ke 12 dengan jumlah pabrik 186.744.

Di level mikro ataupun makro, industri ini menjadi pemegang peranan penting bagi Indonesia.

Baca juga tentang huruf timbul

Pengertian Perusahaan Manufaktur

Pengertian Manufaktur adalah sebuah istilah untuk menyebut proses pengubahan bahan baku, komponen, atau bagian – bagian (parts) menjadi barang jadi yang memenuhi harapan atau spesifikasi pelanggan.

Istilah ini bisa digunakan untuk aktivitas manusia, dari kerajinan tangan sampai ke produksi dengan teknologi tinggi.

Akan tetapi istilah ini lebih sering digunakan untuk dunia industri, di mana bahan baku diubah menjadi barang jadi dalam skala yang besar.

Manufacturing ada dalam segala bidang sistem ekonomi.

Dalam ekonomi pasar bebas, manufacturing biasanya selalu diartikan dengan produksi secara massal untuk dijual ke customer untuk memperoleh keuntungan.

Beberapa industri seperti semikonduktor dan baja lebih sering menggunakan istilah fabrikasi dibandingkan manufaktur.

Sektor ini sangat erat terkait dengan rekayasa atau teknik.

Pengertian Perusahaan manufaktur adalah sebuah badan usaha yang memiliki aktivitas pengelolaan material atau bahan mentah sampai menjadi barang jadi lalu menjualnya kepada konsumen.

Perusahaan manufaktur dalam setiap pekerjaan atau kegiatan operasional yang dilakukannya tentu memiliki acuan dan standar dasar yang digunakan oleh para karyawan yang bekerja, biasanya acuan standar tersebut disebut dengan SOP (Standar Operasional Prosedur).

Karakteristik Perusahaan Manufaktur

Adapun beberapa karakteristik yang dimiliki oleh perusahaan manufaktur, diantaranya sebagai berikut:

Pengolahan Material dan Hasil Produksi

Berbeda dengan perusahaan dagang yang hanya menjual barang dari pemasok, perusahaan manufaktur menitikberatkan pada proses pengolahan bahan-bahan mentah menjadi produk jadi.

Hasil dari proses produksi dan bahan baku perusahaan manufaktur dapat dilihat oleh mata atau produknya memiliki wujud.

Hal ini pula yang membedakannya dengan perusahaan jasa dimana produknya bukan berupa benda.

Mesin dan Skala yang Besar

Dalam pengelolaan produksi, perusahaan manufaktur biasanya menggunakan setup mesin dan tenaga manusia dengan pembagian kerja dalam produksi skala besar.

Terdapat Biaya Produksi

Biaya Produksi yang dikeluarkan biasanya terdiri dari 3 elemen biaya, yaitu biaya bahan baku, biaya tenaga kerja, dan biaya overhead pabrik (BOP).

Elemen-Elemen Biaya Produksi

Dalam melakukan proses produksi supaya menghasilkan suatu produk yang memiliki nilai jual, perusahaan manufaktur akan mengeluarkan berbagai macam biaya, yang dimana biaya tersebut digunakan untuk:

Biaya Bahan Baku

Yaitu bahan-bahan yang digunakan dan menjadi bagian dari proses produksi, sehingga bahan ini diolah dan menjadi suatu produk.

Misalnya bahan langsung pada pabrik tekstil seperti kapas, pewarna kain dan lain-lain. Bahan langsung tentunya berbeda dengan bahan tidak langsung,.

Bahan tidak langsung contohnya seperti pelumas untuk mesin produksi ataupun bahan bakar mesin produksi, dan lain-lain.

Dapat disimpulkan bahwa bahan tidak langsung adalah bahan yang digunakan saat proses produksi tapi tidak dapat menjadi produk.

Biaya Tenaga Kerja

Biaya tenaga kerja adalah biaya yang dikeluarkan untuk para tenaga kerja, dibedakan menjadi tenaga kerja langsung dan tak langsung.

Biaya tenaga kerja langsung adalah biaya untuk tenaga kerja yang bekerja secara langsung berkaitan dengan aktivitas pengolahan bahan baku hingga menjadi suatu produk.

Tenaga kerja langsung harus dibedakan dengan tenaga kerja tidak langsung.

Tenaga kerja tidak langsung pada dasarnya berada di lingkup proses produksi namun tidak dapat dihubungkan secara langsung dengan proses pengolahan suatu produk.

Tenaga kerja tidak langsung contohnya seperti petugas pemeliharaan, petugas keamanan, petugas kebersihan dan lain-lain.

Biaya Overhead Pabrik

Biaya overhead pabrik adalah biaya di luar biaya bahan baku dan tenaga kerja.

Biaya overhead yang biasa disebut sebagai BOP pada dasarnya merupakan biaya yang timbul akibat penggunaan bahan penolong atau biaya tidak langsung lainnya.

Meski tidak terserap secara langsung pada produk, BOP tetap harus dikeluarkan atau dibebankan karena biaya ini juga memberikan kelancaran pada proses produksi.

Contoh BOP adalah biaya bahan penolong, biaya pengawasan mesin pabrik, biaya telepon, biaya listrik, dan lain sebagainya.

Proses Bisnis Industri Manufaktur

Mengingat kompleksitas kelangsungan usaha sebuah industri, terdapat beberapa proses bisnis dari perusahaan manufaktur, diantaranya sebagai berikut:

Proses Procurement

Procurement adalah proses bisnis yang berkaitan dalam pengadaan barang dan kebutuhan lainnya dalam membantu kelangsungan usaha.

Bukan sekedar raw material saja, tetapi termasuk juga spare part, alat medis, alat pembersih, kebutuhan gedung, kebutuhan karyawan, alat-alat pertukangan, dan bahan – bahan serta komponen- komponen lainnya.

Proses ini menuntut kelengkapan sekaligus efisiensi dan efektifitas dalam pemilihan barang-barang tersebut.

In Out Inventory

Mengingat proses bisnis yang melakukan pengolahan bahan mentah menjadi produk siap pakai, otomatis akan terdapat banyak barang atau material yang keluar masuk perusahaan.

In Out Inventory adalah proses bisnis yang menangani keluar masuknya barang-barang tersebut, hal yang menjadi kunci adalah kontrol terhadap aliran barang tersebut.

Proses produksi

Fungsi proses produksi adalah pembuatan bahan baku sehingga menjadi barang jadi dan bisa dijual kepada konsumen.

Dalam praktiknya terdapat pembagian divisi yang lebih luas sesuai dengan kebutuhan industrinya. Misalnya saja divisi PPIC (Production Planning and Inventory Control ) dan juga QC (Quality Control).

Penjualan dan Pemasaran

Fungsi yang digunakan untuk mencapai tujuan dari proses produksi dan menjual hasilnya, tujuannya untuk mendapatkan keuntungan.

Misalnya biaya untuk melakukan pemasaran seperti biaya promosi, biaya angkutan, biaya sewa gudang, biaya gaji karyawan saat karyawan melakukan promosi produk.

Administrasi dan umum

Fungsi dari kegiatan manufaktur yang ada hubungannya dengan penentuan kebijakan, pengarahan, dan juga pengawasan supaya kegiatan yang sedang berjalan lebih efektif dan efesien.

Misalnya dalam kegiatan ini terdapat biaya seperti biaya akutansi, baya personalia, biaya gaji karyawan dan lain-lain.

Akuntansi dan keuangan

Accounting dan Finance memastikan bahwa keuangan sebuah badan usaha sehat dan mampu untuk memenuhi kebutuhan produksi, sekaligus kontrol terhadap hutang.

Selain itu, accounting khususnya, memiliki kewajiban untuk mengatur pajak yang harus dibayarkan oleh pabrik kepada pemerintah.

Contoh Perusahaan Manufaktur

Beberapa contoh industri manufaktur yang biasanya berada dalam supply chain adalah sebagai berikut:

Industri Manufaktur Tekstil

Merupakan salah satu industri yang banyak beroprasi di Indonesia. Industri ini mengelola kapas menjadi benang dan benang menjadi kain, sehingga nantinya kain tersebut dapat di olah kembali menjadi pakaian dan lain-lain.

Industri ini dapat menyerap banyak sekali tenaga kerja, maka tak jarang banyak sekali orang yang bekerja di industri tekstil.

Industri Manufaktur Garmen

Jika industri tekstil mengelola kapas sampai menjadi kain, maka industri garmen mengelola kain menjadi produk lain misalnya kain menjadi baju dan celana dan sebagainya.

Industri Manufaktur Keperluan rumah tangga

Industri ini menghasilkan produk untuk keperluan rumah tangga dan tentunya banyak sekali jenisnya.

Hasilnya industri keperluan rumah tangga seperti panci, sendok, garpu, piring, sabun, pasta gigi dan lain-lain.

Ada juga industri mebel atau keperluan interior untuk rumah produknya seperti lemari, meja, kursi dan lain-lain.

Industri Manufaktur Otomotif

Industri otomotif merupakan manufaktur yang dalam proses produksinya menggunakan teknologi tingkat tinggi. Hasil industri otomotif misalnya seperti sepeda motor, mobil, pesawat dan lain-lain.

Industri Manufaktur Elektronik

Sama saja seperti industri otomotif, dalam proses produksinya industri elektronik menggunakan teknologi tingkat tinggi.

Hasil industri elektronika misalnya seperti microchip, antena , radar , televisi, kulkas, komputer, handphone dan lain-lain.

Industri Kerajinan

Barang hasil industri kerajinan bisa terbuat dari berbagai macam bahan baku, sesuai dengan produk yang akan dihasilkannya.

Biasanya barang hasil kerajinan untuk di ekspor ke luar negeri, tapi banyak juga untuk dijual di dalam negeri.

Hasil kerajinan misalnya seperti keramik, kain tenun, pahatan dari kayu atau batu, barang yang terbuat dari rotan dan lain-lain.

Baca juga tentang Sebum Adalah.
https://veyrontadv.com/

Cris Putradi

<a href="https://tourtoba.com/">tourtoba.com</a> Ι <a href="https://kargoku.id/">kargoku.id</a> Ι <a href="http://www.kargoku.com/">kargoku.com</a> Ι <a href="https://matajurnal.com/">matajurnal.com</a> Ι <a href="https://beritagosip.com/">beritagosip.com</a> Ι

3 thoughts on “Apa itu Perusahaan Manufaktur Serta Contohnya

  1. PT. INDIRA DWI MITRA

    merupakan perusahaan yang bergerak dalam fabrikasi steam Boiler dan Thermal oil Heater di Indonesia. Produk kami meliputi jual water tube boiler, fire tube boiler, jual burner baltur, thermal oil heater untuk marine kapal tanker dan berbagai Industri lainnya.

    Jl.Dewi Sartika No.01, Lebakwangi, Kec. Sepatan Timur, Tangerang – Banten 15520
    ZAINAL ARIFIN  (WA) 081385776935
    Phone     : 021-22259 400
    Fax          : 021-59371 687
    Email      : info@indira.co.id
    Waibsate: www. jualboiler.com

  2. boilerbagus adalah website Spesialis Service yang di kelola oleh PT INDIRA DWI MITRA.
    Kami merupakan perusahaan yang bergerak dalam manufacturing atau Pabrik Boiler Indonesia
    dan Thermal oil Heater menjual langsung water tube boiler, re
    tube boiler, thermal oil heater
    atau hot water boiler. Adapun produk unggulan kami meliputi unit usahanya yaitu Bengkel Las
    dan Pabrikasi.
    Berikut ini sub usaha PT Indira Dwi Mitra:
    1. Water Tube Boiler
    2. Fire Tube Boiler
    3. Thermal Oil Heater
    4. Boiler Crude Palm Oil Kapal Tanker

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Next Post

Profil Perusahaan Alat Pembersih Karcher

Sun Sep 27 , 2020
Alfred Kärcher SE & Co. KG adalah perusahaan milik keluarga Jerman yang beroperasi di seluruh dunia dan dikenal dengan alat pembersih bertekanan tinggi, peralatan perawatan seperti poles lantai, sistem pembersih suku cadang, pengolahan air cucian, peralatan dekontaminasi militer, dan pembersih vakum jendela. Berkantor pusat di Winnenden, Jerman, Karcher memproduksi peralatan […]
karcher headquarter

You May Like